
Gelandang Bertahan Meksiko Ingin ke Inggris
Chelsea telah membuat penawaran sebesar 50 juta euro untuk gelandang bertahan Ajax, Edson Alvarez. Pemain timnas Meksiko itu diyakini sangat ingin bermain di Liga Inggris. Alvarez telah menjadi incaran klub Liga Inggris lainnya, Newcastle United, namun saat itu, Ajax tidak mengizinkannya untuk pergi dari klub.
Sebelumnya, Alvarez tidak meminta klub untuk melepasnya, namun hal itu berubah sejak Chelsea datang dengan tawaran. Menurut laporan media Belanda, De Telegraaf, Alvarez kini telah meminta Ajax untuk menerima tawaran Chelsea untuk dirinya.
Ajax belum menerima tawaran Chelsea dan cenderung enggan untuk melepasnya, namun itu adalah hal yang mereka lakukan sebelum akhirnya dengan ikhlas melepas Antony ke Manchester United dengan nominal transfer 100 juta euro. Pada akhirnya, Antony memaksa Ajax untuk melepasnya ke Liga Inggris. Sementara itu, dari sisi Ajax, mereka telah mendatangkan gelandang bertahan Hoffenheim dan timnas Austria, Florian Grillitsch. Rekrutan tersebut diyakini adalah sebagai pemain pengganti Alvarez yang akan pindah ke Chelsea.
Edson Alvarez adalah gelandang bertahan yang asal Meksiko kelahiran 24 Oktober 1997. Berusia 24 tahun, Alvarez memulai karirnya di klub Meksiko, Club America dari 2016 hingga 2019 sebelum akhirnya pindah ke Ajax. Bersama America, Alvarez berhasil menjuarai Liga Meksiko 2018 dan Piala Meksiko 2019. Pindah ke Ajax, Alvarez turut andil membantu klub menjuarai 2x Liga Belanda (2020-2021 dan 2021-2022) plus 1 Piala Belanda (2020-2021).
Pemain dengan tinggi 187 cm itu telah tampil sebanyak 58 kali untuk timnas Meksiko dengan torehan 3 gol. Satu trofi CONCACAF Gold Cup juga berhasil Alvarez persembahkan untuk publik Meksiko. Dengan postur tubuh yang cukup tinggi, pemain ini memiliki kelebihan berupa kemampuan bertahan serta membangun serangan melalui operan-operan dari belakang. Selain bisa bermain sebagai gelandang bertahan, Alvarez sesekali terlihat bermain di posisi bek tengah.
Kabar terbaru dari De Telegraaf, Edson Alvarez per hari ini, 1 September 2022, absen dari latihan tim Ajax dengan tujuan mendorong klub agar cepat melepasnya ke Chelsea.
