Connect with us

Artikel Top Peluit

Atletico Madrid Ingin Antoine Griezmann, Joao Felix ke Barcelona?

Griezmann berpeluang memperpanjang masa peminjamannya di Atletico. Barca ingin datangkan pemain termahal sepanjang masa Atletico, Felix.

Antoine Griezmann (kiri) dan Joao Felix (kanan) - kredit foto: DANI SANCHEZ/as.com

Atletico Madrid Ingin Antoine Griezmann, Joao Felix ke Barcelona?

Melansir GOAL, Atletico Madrid bisa saja memperpanjang masa peminjaman Griezmann dari Barcelona dan menunda penebusan klausul pembelian sebesar €40 juta euro (Rp 750 miliar).

Akan tetapi, juara bertahan La Liga itu tidak ingin Joao Felix, pemain mereka, pergi ke Camp Nou.

Sebelumnya, Griezmann pindah dari Atletico Madrid ke Barcelona dengan nominal sebesar €120 juta euro (Rp 1,2 triliun) di tahun 2019.

Kepindahan ke Barcelona mengakhiri masa Griezmann di Atletico selama 5 tahun.

Griezmann berhasil mencetak 133 gol dan membuat 50 asis di 252 pertandingan bersama Atletico Madrid kala itu.

Sayangnya, penyerang asal Perancis itu gagal memenuhi ekspektasi di 2 tahun pertamanya berseragam Barcelona.

Pemain berkaki kuat kiri itu hanya mampu mencetak 35 gol dan membuat 17 asis di 102 penampilan bersama Blaugrana.

Sementara itu, kondisi keuangan Barcelona sangat terpuruk saat covid-19 datang sehingga mau tidak mau harus mengeluarkan banyak pemain demi mengurangi beban gaji.

Griezmann adalah salah satu korban situasi itu, ia pindah ke Atletico Madrid dengan status pinjaman mulai dari musim panas 2021.

Juara Piala Dunia 2018 itu harus mengurangi gajinya sedemikian rupa agar bisa pindah ke Wanda Metropolitano.

Musim ini, Griezmann sudah bermain 28 kali untuk Atletico Madrid di semua kompetisi dengan torehan 8 gol dan 5 asis.

Apakah Griezmann akan Menjadi Pemain Atletico Madrid Secara Permanen?

Atletico Madrid setuju untuk membayar gaji Griezmann secara utuh ketika meminjamnya dari Barcelona musim ini.

Selain itu, sang juara dunia bersama timnas Perancis itu bersedia memotong gajinya sebanyak 40% sebagai bagian dari kesepakatan.

Sebelumnya, per tahun, Griezmann menerima gaji dasar (belum termasuk bonus) sebesar €18 juta euro (Rp 286 miliar) per tahun.

Gaji Griezmann kini turun menjadi €10.800.000 per tahun di Atletico (Rp 202 miliar).

Meskipun tidak membayar sepeser pun kepada Barcelona, namun Atletico Madrid memiliki opsi untuk mempermanenkan peminjaman Griezmann di akhir musim dengan biaya sebesar €40 juta euro (Rp 751 miliar).

Los Rojiblancos tidak memiliki kewajiban untuk membayar €40 juta euro itu, namun tetap ingin mempertahankan Griezmann selama 1 musim lagi.

Perpanjangan masa peminjaman Griezmann selama semusim lagi di Atletico Madrid juga merupakan sebuah opsi atau pilihan yang tertera di kontrak, bukan kewajiban.

Apabila Griezmann telah memperpanjang masa peminjaman di Atletico Madrid, maka Barcelona harus menerima biaya €40 juta euro tersebut dengan kondisi tertentu.

Atletico harus membayar Barcelona sebesar €40 juta euro andai Griezmann dipinjam selama 2 musim plus bermain lebih dari 50% pertandingan jika Griezmann tersedia (cedera atau hukuman kartu tidak dihitung).

Kontrak Griezmann sendiri akan habis di Barcelona pada musim panas 2024.

Barcelona Tertarik Mendatangkan Joao Felix dari Atletico Madrid

Sementara itu, Barcelona kini tertarik dengan Joao Felix, pemain dengan rekor transfer termahal Atletico Madrid.

Joan Laporta, presiden Barcelona, mengonfirmasi hal itu kepada RAC 1.

Aku suka sekali Joao Felix dan agennya tahu akan hal itu. Dia adalah pemain yang hebat.

Sayangnya, Felix hingga saat ini belum juga mampu membuktikan bahwa ia adalah pemain kelas dunia.

Datang dengan nominal €126 juta euro (Rp 2 triliun) di tahun 2019, Felix masih sering bolak balik bangku dari cadangan ke lapangan karena kurang konsisten dalam bermain.

Memasuki musim ketiganya di Atletico, Felix hanya mampu mencetak 27 gol dan membuat 15 asis dari 106 penampilan.

Pemain asal Portugal itu masih memiliki kontrak di Atletico Madrid hingga musim panas 2026.

Bahkan, Diego Simeone, manajer Atletico Madrid, selalu terang-terangan mengatakan bahwa Felix adalah pemain kunci tim.

Namun, Barcelona harus menebus release clause atau klausul penjualan sebesar €350 juta euro (Rp 5,5 triliun) jika ingin mendapatkan Felix.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LIKE US ON FACEBOOK

P