Connect with us

Artikel Top Peluit

Hasil Benfica vs Club Brugge Liga Champions 2023, Benfica Melaju ke 8 Besar dengan Mulus

Hasil Benfica vs Club Brugge Liga Champions 2023 – Laga lanjutan leg kedua babak 16 UCL antara Benfica dan Club Brugge telah usai. Perwakilan Portugal berhasil menghajar Brugge dengan skor 5-1. Mereka pun lolos dengan mulus ke babak selanjutnya.

Laga yang berlangsung di Estadio da Luz, Rabu (8/3/2023) ini memang sudah seperti menjadi milik Benfica. Pasalnya di leg pertama, perwakilan Portugal ini sudah mengantongi kemenangan 2-0.

Total agregat 7-1 membuat Benfica melaju dengan mulus ke babak 8 besar UCL. Bersama Chelsea, Benfica telah menunggu tim-tim lain yang juga akan bertanding memperebutkan tiket 8 besar.

Babak Pertama

Benfica sudah tancap gas semenjak laga berlangsung. Bahkan, Joao Mario berhasil mencetak gol di detik ke-71. Namun, dianulir oleh wasit karena ada rekan setimnya yang lebih dahulu offside.

Benfica memang sangat dominan di babak pertama. Mereka berhasil menciptakan 11 percobaan dan 3 diantaranya mengarah ke gawang. Sedangkan Brugge tidak berhasil sekalipun melepaskan tembakan tepat sasaran.

Pesta gol baru dimulai di menit ke-38 melalui Rafa Silva. Kemudian, pada menit injury time babak pertama, Goncalo Ramos berhasil menggandakan kedudukan .

Hingga babak pertama usai, pertandingan tidak berubah. Benfica memimpin sementara dengan unggul 2-0.

Baca juga: Prediksi Bayern Munich vs PSG Liga Champions 2023: Head to Head, Susunan Pemain, Handicap dan Perkiraan Skor Akhir

Babak Kedua

Pesta gol terjadi di babak kedua. Benfica tetap memainkan skema yang agresif. Hasilnya, Goncalo Ramos mencetak gol keduanya pada menit ke-57. Benfica semakin menjauh dengan skor 3-0.

Tepat di menit ke-70, benfica mendapatkan hadiah penalti setelah Gilberto Junior terjatuh di kotak terlarang. Joao Mario dengan tenang menjebloskan bola ke gawang Mignolet.

Hingga kemudian, Neres mengakhiri pesta gol di menit ke-78. Jelang peluit panjang berbunyi, Meijer memperkecil ketertinggalan menjadi 5-1 dan bertahan hingga laga usai.

Dengan hasil ini, Benfica lolos dengan meyakinkan dengan agregat 7-1. Pesta gol benar-benar dilakukan oleh Joao Mario dkk.

Baca juga: Prediksi Tottenham vs Milan Liga Champions 2023: Head to Head, Susunan Pemain, Handicap dan Perkiraan Skor Akhir

Susunan Pemain

Benfica

Odisseas Vlachodimos; Alexander Bah (Gilberto Junior 63′), Antonio Silva, Nicolas Otamendi (Morato 74′), Alejandro Grimaldo; Florentino Luis, Chiquinho (David Neres 63′); Fredrik Aursnes, Joao Mario (Joao Neves 74′), Rafa; Goncalo Ramos.

Pelatih: Roger Schmidt.

Club Brugge

Simon Mignolet; Clinton Mata (Denis Odoi 62′), Brandon Mechele, Abakar Sylla; Tajon Buchanan, Casper Nielsen, Hans Vanaken (Mats Rits 75′), Kamal Sowah (Antonio Nusa 74′), Bjorn Meijer; Noa Lang (Raphael Onyedika 46′), Roman Yaremchuk (Ferran Jutgla 62′).

Pelatih: Scott Parker.

Baca Juga

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *