Connect with us

Artikel Top Peluit

Hasil Manchester United vs Everton Liga Inggris 2023 Skor 2-0, Setan Merah Menang di Old Trafford

Hasil Manchester United vs Everton Liga Inggris 2023 – Manchester United sukses meraih kemenangan 2-0 saat menjamu Everton di Old Trafford, Sabtu (8/4/2023) malam WIB.

Manchester United sukses bangkit dengan kemenangan di dua laga terakhir mereka. Catatan membanggakan mengingat dalam tiga laga sebelumnya mereka gagal meraih kemenangan termasuk saat dihajar Liverpool 7-0.

Bagi Everton, kekalahan ini memutus catatan empat laga tidak terkalahkan mereka. Sebelumnya, mereka berhasil menahan lawan sekelas Chelsea dan Tottenham Hotspur.

Babak Pertama

Everton tampil tanpa rasa takut saat berkunjung ke Old Trafford. Memasuki menit-menit awal, tim tamu bahkan coba peruntungan dengan permainan cepatnya.

Namun, Manchester United tampak lebih tenang di laga ini. Mereka masih mampu mengatasi tekanan yang diberikan oleh tim tamu.

Jordan Pickford tampil apik mengawal gawang Everton. Kiper Timnas Inggris itu berhasil menghadang dua tembakan tepat sasaran dari Marcus Rashford serta upaya yang dihasilkan oleh Antony.

Publik tuan rumah akhirnya bersorak jelang penghujung babak pertama. McTominay sukses catatkan namanya di papan skor usai memaksimalkan kerja sama antara Sancho dan Rasfhord. Babak pertama berakhir 1-0 untuk tuan rumah.

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Manchester United tidak terlihat mengendurkan serangan. Mereka tampak berambisi mencetak gol kedua demi mengamankan tiga poin di markas sendiri.

Gol kedua Manchester United akhirnya tiba. Kali ini, giliran Antony yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-71.

Selain Rashford, Seamus Coleman berperan atas lahirnya gol Antony. Sang bek gagal mengontrol bola dari Rashford yang memudahkan Antony menceploskan bola ke gawang Everton.

Erik ten Hag melakukan pergantian pemain setelah Manchester United unggul dua gol. Beberapa nama masuk termasuk Eriksen yang baru kembali dari cedera. Sementara, Rashford yang tampak cedera ditarik keluar di ujung laga.

Susunan Pemain

Manchester United tampil menggunakan formasi 4-2-3-1 dengan susunan pemain:

David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Harry Maguire, Lisandro Martinez, Tyrell Malacia; Scott McTominay, Marcel Sabitzer; Antony, Bruno Fernandes, Jadon Sancho; Marcus Rashford.

Pelatih: Erik ten Hag

Di sisi lain, Everton menggunakan formasi 4-3-3 dengan formasi:

Jordan Pickford; Seamus Coleman, Michael Keane, James Tarkowski, Ben Godfrey; Alex Iwobi, Idrissa Gueye, Andre Onana; Demarai Gray, Ellis Simms, Dwight McNeil.

Pelatih: Sean Dyche

Baca Juga:

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LIKE US ON FACEBOOK

P