Connect with us

Serie A

Hasil Roma vs Sassuolo Liga Italia 2023 Berakhir 3-4, Giallorossi Dipermalukan Tim Tamu

Hasil Roma vs Sassuolo Liga Italia 2023 Berakhir 3-4, Giallorossi Dipermalukan Tim Tamu

Hasil Roma vs Sassuolo Liga Italia 2023 – Giallorossi secara mengejutkan harus kalah dari tim tamu, Sassuolo dalam lanjutan Liga Italia 2022-2023 yang berlangsung Senin (13/3/2023) dini hari tadi di Stadio Olimpico Roma. Roma harus tunduk dari Sassuolo dengan skor 3-4.

Atas hasil tersebut, AS Roma tertahan di peringkat 5 klasemen sementara dengan 47 poin. Sementara Sassuolo berada di peringkat 13 dengan 33 poin.

Susunan Pemain

Roma menggunakan formasi 3-4-2-1 dengan susunan pemain:

Rui Patricio; Roger Ibanez, Chris Smalling, Marash Kumbulla; Nicola Zalewski (Cristian Volpato 77’), Edoardo Bove (Paulo Dybala 46’), Nemanja Matic (Mady Camara 56’), Leonardo Spinazzola (Rick Karsdorp 46’); Georinio Wijnaldum, Stephan El Shaarawy; Tammy Abraham (Jordan Majchrzak 77’).

Pelatih: Salvatore Foti

Sementara Sassuolo menggunakan formasi 4-3-3 dengan susunan pemain:

Andrea Consigli; Rogerio (Riccardo Marchizza 87’), Gian Marco Ferrari, Ruan Tressoldi (Martin Erlic 64’), Jeremy Toljan; Matheus Henrique, Maxime Lopez (Pedro Obiang 64’), Davide Frattesi; Armand Lauriente Gregoire Defrel 76’), Andrea Pinamonti, Domenico Berardi (Nedim Bajrami 76’).

Pelatih: Alessio Dionisi.

Babak Pertama

Permainan berjalan begitu lambat karena kedua tim justru bermain sangat berhati-hati. Meskipun begitu, Roma sedikit lebih unggul dalam penguasaan bola.

Meskpun bermain cukup berhati-hati, kedua tim cukup apik dalam membangun peluang. Sayangnya, tuan rumah justru mendapat kejutan dari gol pembuka Sassuolo di menit ke-13. Andrea Pinamonti yang menguasai bola di area kotak penalti melakukan tendangan yang sempat diblok oleh Rui Patricio. Namun bola muntahan mendarat ke kaki Lauriente yang kemudian ia manfaatkan untuk membobol gawang Giallorossi. AS Roma 0-1 Sassuolo.

Berupaya menyamakan kegugulan, Sassuolo kembali membuat publik Roma terdiam di menit ke-15. Serangan apik Sassuolo membuat pertahanan Roma kocar-kacir. Berardi sempat melakukan tembakan. Namun Rui Patricio mampu mengantisipasinya dengan baik. Bola muntahan kembali mendarat oleh Berardi lagi yang kemudian ia umpan ke tengah. Di sana ada Lauriente yang berdiri bebas tanpa pengawalan dan langsung menyambut umpan tersebut dengan tendangan keras yang sukses merobek gawang Rui Patricio. AS Roma 0-2 Sassuolo.

Memasuki menit ke-26, Roma akhirnya bisa memperkecil ketertinggalan. Spinazzola yang melakukan penetrasi dari sisi kiri lapangan melakukan umpan silang. Zalewski yang berada di sisi jauh lapangan melakukan tendangan yang sebenarnya kurang begitu sempurna namun sukses mengecoh Consigli. AS Roma 1-2 Sassuolo.

Apes bagi tuan rumah yang harus mendapat hukuman penalti usai Kumbulla melakukan pelanggaran di kotak penalti. Kumbulla juga harus keluar karena mendapat kartu merah. Berardi yang melakukan eksekusi penalti di menit ke 45+4 sukses membobol gawang Roma lagi. AS Roma 1-3 Sassuolo.

Babak Kedua

Bermain dengan 10 pemain, sejumlah pergantian pemain dilakukan Roma untuk bisa mengubah strategi. Strategi ini terbilang berhasil. Menit ke-50, El Shaarawy yang melakukan serangan dari sisi kiri lapangan memberikan bola kepada Dybala yang ada di halfspace luar kotak penalti. Pemain bernomor punggung 21 itu langsung melakukan tendangan melengkung yang terarah pada tiang jauh dan sukses memberikan skor untuk Roma menjadi 2-3.

Roma langsung percaya diri usai gol tersebut. Sejumlah peluang mereka ciptakan, namun masih belum bisa menyamakan skor. Asyik menyerang, gawang mereka justru kembali jebol di menit ke-76. Lolos dari jebakan offside, Pinamonti menyambut umpan Lauriente dan langsung berhadapan satu lawan satu dengan Rui Patricio. Pinamonti melakukan tendangan chip yang sukses mengecoh Patricio. Roma 2-4 Sassuolo.

Roma baru bisa mencetak gol lagi di menit ke 90+4. Chris Smalling memberikan umpan cungkilan ke Wijnaldum. Ia langsung melakukan tusukan ke kotak penalti yang membuat para lini belakang Sassuolo mati langkah. Wijnaldum dengan tenang malakukan tendangan chip yang sukses mengecoh Consigli. Roma 3-4 Sassuolo. 

Hasil Roma vs Sassuolo Liga Italia 2023 berakhir dengan skor 3-4.

Baca Juga

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LIKE US ON FACEBOOK

More in Serie A

P