Josko Gvardiol ke Manchester City – Setelah menjalani saga transfer yang cukup lama, akhirnya The Citizens mendapatkan tanda tangan Gvardiol. Pada (5/8/23), pemain berusia 21 satu tahun itu resmi berseragam Man City.
Gvardiol resmi menyusul seniornya, Kovacic, yang sudah lebih dahulu bergabung ke skuad Pep Guardiola. Pemain Kroasia ini meneken kontrak bersama Man City selama 5 tahun hingga tahun 2028 mendatang.
Untuk detail transfer kepindahannya ke City, kita simak beberapa uraiannya di bawah ini ya!
Jadi Bek Termahal
Kepindahan Gvardiol ke Manchester City membuat dirinya menjadi bek termahal sepanjang sejarah. Pasalnya, manajemen The Citizens harus membayar mahar transfer 90 juta euro atau Rp1,5 triliun.
Sebelumnya, Harry Maguire lah yang memegang predikat bek termahal sepanjang sejarah. United mendatangkan Maguire dari Leicester City dengan banderol 87 juta euro atau Rp1,45 triliun.
Sosok Bek Modern
Gvardiol adalah sosok bek modern dalam sepakbola. Selain jago bertahan ia juga punya kemampuan untuk mengkreasikan serangan dari lini belakang. Baik itu build up bola-bola pendek maupun long ball.
Direktur sepak bola Manchester City Txiki Begiristain mengaku senang bisa mendatangkan Gvardiol. Dia menilai sang pemain punya atribut yang luar biasa.
“Kami sangat senang bisa membawa Josko ke Manchester City. Dia adalah pemain yang telah kami amati dengan cermat, dan kami merasa dia memiliki atribut yang luar biasa” ujarnya.
Penggemar Pep Guardiola
Gvardiol sendiri secara blak-blakan mengatakan jika dirinya sangat mengidolakan Guardiola. Bahkan, bisa bergabung dengan Manchester City dan berada di bawah kepelatihan Pep sudah menjadi keinginannya sejak dulu.
“Memiliki kesempatan untuk bekerja dengan Pep Guardiola juga akan luar biasa. Saya selalu bermimpi suatu hari bermain di Inggris dan melakukannya sekarang dengan Manchester City – setelah musim yang baru saja mereka jalani – adalah kehormatan nyata bagi saya,” kata Gvardiol di laman resmi klub.
Oh iya, Josko Gvardiol akan mengenakan nomor punggung 24 di skuad Manchester City. Dan perjalanannya di Liga Inggris pun akan segera dimulai. Siapa yang sudah nggak sabar lihat bek muda tangguh ini?