Connect with us

Artikel Top Peluit

Deretan Pemain Bola Terbaik Dunia Namun Tak Pernah Mengangkat Ballon d’Or

Deretan Pemain Bola Terbaik Dunia yang Tak Pernah Mengangkat Ballon d’Or – Kita tahu di era modern ini nama Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo adalah pemain terbaik dunia. Masing-masing sudah mendapat predikat sebagai pemain terbaik dunia di satu dekade terakhir. 

Baik Ronaldo dan Messi sama-sama sudah pernah membawa pulang Ballon d’Or. Ballon d’Or sendiri adalah piala yang diberikan untuk pemain yang layak dan mendapat predikan pemain terabik dunia.

Namun, ternyata ada juga deretan pemain-pemain hebat yang seharusnya pantas mendapat predikat sebagai pemain bola terbaik dunia dan mendapatkan Ballon d’Or. Tapi nyatanya, mereka tak pernah satu kali pun mengangkat trofi individu tersebut.

Siapa saja mereka? Berikut ulasannya!

Xavi Hernandez

Pemain Bola Terbaik Dunia Namun Tak Pernah Mengangkat Ballon d’Or
Xavi Hernandez

Nama Xavi Hernandez pastinya gak asing lagi apalagi untuk para fans Barcelona. Di era Pep Guardiola, Xavi Hernandez adalah playmaker terbaik dengan skill umpan pendek yang tak pemain lain miliki. Bersama Barcelona, ia telah meraih 4 kali Liga Champions, 8 kali Liga Spanyol, 3 kali Copa del Rey, 8 kali Piala super Spanyol, 2 kali Piala Dunia Antarklub, dan 2 Piala Super UEFA.

Sayangnya, dengan segudang prestasi yang telah ia raih bersama Blaugrana Xavi Hernandez tidak pernah satu kalipun meraih perdikat sebagai pemain bola terbaik dunia. Ia tiga kali menempati posisi ketiga pada nominasi Ballon d’Or 2009, 2010, dan 2011.

Francesco Totti

Pemain Bola Terbaik Dunia Namun Tak Pernah Mengangkat Ballon d’Or
Francesco Totti

Legenda AS Roma, Francesco Totti merupakan salah satu pemain yang hanya bermain untuk satu klub sepanjang kariernya hingga pensiun. Bersama Roma, ia telah bermain 785 kali dengan mencetak 307 gol dan 186 assist.

Ia kini menjadi pencetak gol kedua terbanyak sepanjang sejarah Liga Italia dengan 250 gol. Hal inilah yang membuat Totti menjadi salah satu pemain terbaik dan banyak yang  menilai bahwa ia layak mendapat Ballon d’Or. Apalagi usai ia menjuarai Piala Dunia 2006. Namun, sampai ia memutuskan pensiun, Totti tak pernah meraih trofi Ballon d’Or.

Roberto Carlos

Roberto Carlos

Mantan punggawa Real Madrid, Roberto Carlos adalah salah satu Bek terbaik di zamannya. Tidak hanya sukses menjaga lini belakang Madrid, ia juga kerap menyumbangkan gol untuk Los Blancos meskipun posisinya sebagai pemain belakang. 

Sebagai Bek kiri, ia telah mencetak 70 gol dan 90 assist. Ia juga turut membantu timnas Brasil mengangkat Piala Dunia 2002. Ia sempat menempati posisi kedua perebutan Ballon d’Or 2002. Namun ia kalah dengan Ronaldo Nazario.

Baca Juga: Pierre-Emerick Aubameyang Dicoret Dari Skuat UCL Chelsea

Andrea Pirlo

Andrea Pirlo

Pirlo adalah seorang Playmaker terbaik di eranya. Ia memenangkan banyak gelar bersama AC Milan. Ia juga punya andil dalam kemenangan Italia di Piala Dunia 2006. Namun, ia belum pernah masuk tiga besar dalam perolehan Ballon d’Or sama sekali.

Paolo Maldini

Paolo Maldini

Selain Totti, Paolo Maldini adalah pemain yang hanya bermain untuk satu klub sepanjang masa, yaitu AC Milan. Bek kiri asal Italia itu sudah mengumpulkan total 26 gelar bersama Rossoneri. Namun itu belum cukup untuk membuatnya meraih Ballon d’Or. 

Tetapi, kiprahnya sebagai seorang Bek kiri tak perlu diragukan lagi. Di era sekarang, belum ada sosok yang bisa menggantikannya.

Itulah beberapa pemain bola terbaik dunia yang tidak pernah meraih Ballon d’Or. Mungkin masih banyak pemain luar biasa yang juga belum pernah menjadi yang terbaik. Kalau menurutmu siapa? Silakan tulis di kolom komentar, ya!

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Akhirnya Cetak Gol Debut, Selamatkan Al Nassr dari Kekalahan

Manchester United Ingin Boyong Victor Osimhen dari Napoli Berapapun Harganya

Cristiano Ronaldo Tampil Buruk, Video Bos Al Nassr Ngamuk Viral!

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *