Sebagaimana olahraga lainnya, pemain merupakan nafas dalam sebuah pertandingan. Semakin lihai seorang pemain menunjukkan keahlian mereka, semakin menarik pula pertandingan olahraga yang kita saksikan. Hal ini tentu saja berlaku juga untuk olahraga sepakbola.
Jadi jangan heran jika pada setiap pertandingan sepakbola sekelas dunia seperti Piala Eropa 2020, selalu ada pemain yang meroket tingkat popularitasnya karena skill dan performa yang mumpuni. Seperti yang kita tahu, fase penyisihan grup Euro tahun ini telah berakhir.
Setidaknya ada 20 negara Eropa yang lolos ke babak selanjutnya dan terbagi ke dalam 6 grup. Pertandingan Euro sendiri akan diadakan sekitar bulan Juni sampai Juli di beberapa negara Uni Eropa. Prediksi tentang siapa pemenang yang akan membawa trofi Euro pada tahun ini pun mulai bermunculan.
Tidak hanya itu, prediksi tentang siapa pemain yang akan dianugerahi gelar MVP pun sudah banyak beredar di kalangan pecinta bola. Munculnya nama-nama tersebut tentu bukan tanpa alasan. Euforia menjelang final Piala Eropa membuat banyak orang tertarik untuk menyaksikan pertandingan babak kualifikasi. Dari laga tersebut, tentu potensi-potensi MVP bisa dinilai.
Berikut beberapa nama pemain dari timnas berbagai negara peserta Euro yang menurut banyak kalangan berpotensi menjadi MVP pada laga menuju final nanti, di antaranya:
1. Pemain dari Timnas Belgia
Meskipun beberapa generasi lama sudah menua dan menurun performanya, pasukan timnas Belgia sudah diremajakan dengan wajah-wajah baru yang memiliki pengalaman profesional mengagumkan. Beberapa di antaranya adalah Romelu Lukaku, Eden Hazard, dan Kevin De Bruyne.
Bersama Roberto Martinez, para pemain yang juga berlaga untuk Inter Milan, Real Madrid, dan Manchester City ini berhasil tampil prima di babak kualifikasi dengan 30 gol dalam delapan pertandingan berturut-turut. Gol-gol tersebut tentu saja mengantarkan Belgia pada kemenangan sampai dipastikan lolos ke babak selanjutnya.
Melihat performa para pemain timnas Belgia yang juga dijuluki Setan Merah di babak kualifikasi, tidak heran jika beberapa pemainnya diprediksi akan menjadi MVP. Belgia sendiri kini telah tergabung dalam grup B bersama Denmark, Finlandia, dan Rusia untuk memperebutkan gelar juara Euro di pertandingan final Piala Eropa nanti.
2. Pemain dari Timnas Perancis
Saat ini timnas Perancis digawangi oleh para bintang muda dengan performa mengagumkan seperti Antoine Griezmann, Paul Pogba serta Raphael Varane. Meskipun performa Les Bleus tidak terlalu memuaskan dalam beberapa duel babak kualifikasi, tetapi para pemainnya banyak yang dinominasikan sebagai MVP.
Hal tersebut tidak lepas dari performa mereka di pertandingan lain baik yang melibatkan timnas atau klub masing-masing. Jadi jangan heran meskipun sempat bermain seri bersama Turki saat babak kualifikasi di kandang sendiri, Perancis masih diprediksi sebagai jagoan yang akan keluar sebagai pemenang Piala Eropa.
3. Pemain dari Timnas Inggris
The Three Lions (julukan timnas Inggris) telah memastikan empat kemenangan berturut-turut dalam pertandingan kualifikasi menjelang babak utama Euro. Hal ini tentu saja tidak lepas dari performa para pemain yang mengagumkan. Saat ini, timnas Inggris digawangi oleh para pemain muda yang berpotensi menjadi bintang.
Beberapa di antaranya adalah Trent Alexander-Arnold, Jadon Sancho, dan Tammy Abaraham. Bersama anggota tim lainnya, para pemain muda calon MVP ini berhasil mengantarkan Inggris bertanding di babak final Euro 2020 bersama 2 negara lain yang tergabung dalam grup D.
4. Pemain Timnas Jerman
Bergabung di grup neraka, yaitu grup F bersama Perancis dan Portugal tidak serta merta membuat popularitas para pemain timnas Jerman meredup, Justru di beberapa forum, tim yang diasuh oleh Joachim Lew ini diprediksi sebagai pemenang piala UEFA Euro tahun ini.
Lima kemenangan dari enam laga di babak kualifikasi tentu menjadi salah satu alasan kenapa Jerman diprediksi menjadi pemenang. Ditambah performa yang mumpuni dari para pemain calon MVP seperti, Thomas Muller, Mats Hummels, dan Jerome Boateng, peluang Jerman untuk membawa pulang trofi di babak final pun semakin besar.
5. Pemain Timnas Portugal
Meskipun pada pertandingan final Piala Eropa nanti umurnya menginjak angka 35 tahun, tetapi performa Christiano Ronaldo tidak bisa diremehkan. Dengan teknik hattrick-nya, pemain yang juga dikenal sebagai bintang internasional ini berhasil mengantarkan Portugal menuju babak selanjutnya dan bergabung bersama Perancis serta Jerman di grup F.
Jadi jangan heran jika sampai saat ini banyak yang memprediksi Ronaldo sebagai MVP di Euro tahun ini. Ditambah dukungan dari rekan satu tim yang tidak kalah mumpuni skill-nya seperti, Bernardo Silva, Andre Silva, Joao Felix, dan Renato Sanchez, siapa tahu Portugal akan menjadi salah satu negara dengan pemain terbaik dan performa paling mengagumkan di ajang Euro 2020.
6. Pemain Timnas Rusia
Kapten Artem Dzyuba adalah salah satu alasan mengapa Rusia lolos ke babak selanjutnya dan bergabung bersama Belgia, Denmark, serta Finlandia di grup B. Dengan bantuan rekan satu tim dan dukungan penuh pelatih, Kapten Dzyuba juga berhasil menciptakan beberapa pertandingan menarik yang membuat banyak orang memprediksi negara ini sebagai kuda hitam.
Gelar MVP tentu sangat pantas disematkan pada kapten yang telah mengantarkan Rusia pada tujuh kemenangan dari delapan pertandingan sebelum hasil final Piala Eropa ditentukan ini.
Jadi, siapa yang akan menjadi MVP dan berhasil mengantarkan negaranya menjadi pemenang pada ajang Euro tahun 2020? Jangan lewatkan due seru negara-negara Eropa ini, ya. Pritt!!!
